PENINGKATAN KAPASITAS KADER POSYANDU SINDANGLAYA 1 DESA SUKAMULYA KECAMATAN SINGAPARNA TAHUN 2022

Authors

  • Risal Ramadhan
  • Lutfiah Ngindi Robbina
  • Vina Mulia Asyuro
  • Nadila
  • Ai Sri Mulyani
  • Subhan Fajri

Keywords:

Peningkatan, Kapasitas, Kader

Abstract

Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) adalah salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar untuk mempercepat penurunan angka kematian ibu dan bayi. Keberadaan Posyandu sudah menjadi hal yang penting ada ditengah masyaraka.

Tujuan meningkatkan kapasitas kader posyandu dalam melaksanakan komunikasi konseling.

Sasaran dalam kegiatan ini adalah seluruh kader Posyandu Sindanglaya 1 Desa Sukamulya Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan ini dilaksanakan selama 1 bulan yang mencakup tahapan perencanaan, persiapan, sosialisasi, selaksanaan , pelaporan. Untuk kegiatan pelatihan dilaksanakan pada tanggal 13 - 14  Agustus 2022

Kesimpulannya adalah kegiatan pelatihan kader posyandu ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader dalam melaksanakan komunikasi konseling di posyandu.

 

 

Published

2022-10-17