EDUKASI PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT DALAM PERSPEKTIF AL- ISLAM DENGAN PENDEKATAN FIT FOR SCHOOL

Authors

  • Lilis Lismayanti, S.Kep, M.Kep Dosen Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Ubad Badrudin Dosen Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Asep Mukhsin Dosen Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

DOI:

https://doi.org/10.48186/.v2i01.249.78-83

Keywords:

PHBS, Perpektif Islam, Fit for School

Abstract

Pendahuluan. Sekolah merupakan tempat yang potensial untuk terjadinya penularan penyakit, apabila tidak dikelola dengan baik. Banyak penyakit yang dapat ditularkan disekolah, diantaranya diare, cacingan, flu, batuk, diare, penyakit kulit seperti skabies, dan penyakit menular lainnya, sehingga diperlukan upaya pencegahan secara menyeluruh di tatanan sekolah. Sekolah merupakan tempat belajar dan tumbuhnya anak, sangat baik digunakan sebagai sarana pembinaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan pendekatan Fit For School. Pendekatan Fit For School mengedepankan prinsip sekolah sehat yang inovatif dan menyeluruh.

Tujuan. Pengabdian kepada Masyarakat berbasis riset ini bertujuan untukĀ  memberikan edukasiĀ  tentang PHBS dalam perspektif Islam dengan pendekatan Fit for School kepada siswa Sekolah di SMP N 21 Kota Tasikmalaya.

Metode. Pengabdian masyarakat ini berbasis riset dengan menggunakan metode one group pre post design without control. Populasi adalah siswa SMP N 21 Kota Tasikmalaya. Analisa data menggunakan uji T.

Hasil. Hasil pengabdian masyarakat berbasis riset ini menunjukkan bahwa Edukasi perilaku hidup bersih dan sehat dalam perspektif al- Islam dengan pendekatan fit for school efektif dapat meningkatkan pengetahuan siswa dengan p value 0,000.

Pembahasan. Edukasi perilaku hidup bersih dan sehat dalam perspektif al- Islam dengan pendekatan fit for school dilaksanakan dengan tiga tahapan yaitu pemberdayaan, bina suasana dan advokasi. Kegiatan ini sangat efektif dalam meningkatkan pegetahuan dan keterampilan siswa dalam berperilaku hidup bersih dan sehat dalam tatanan sekolah. Mka dari itu pendekatan fit for school dangat direkomendasikan dalam emmberikan edukasi pada siswa sekolah.

Downloads

Published

2020-04-23